ADS1

Kenali Penyakit Kutilmu ( Tumor Jinak ) Dengan Mudah Lalu Berantas Dengan Cepat

Mengenal Penyakit Kutil ( Tumor Jinak ) : Kutil di sebut juga dengan istilah ilmiahnya Veruka atau dalam kedokteran di sebut Papilloma yaitu pembengkakan karena adanya infeksi pada kulit terluar. Umumnya penyebab penyakit ini adalah virus papilloma manusia yang disebut juga dengan singkatan HPV.

Kutil sebagaimana yang kita kenal namanya juga termasuk jenis tumor namun masih dalam katagori tumor jinak. Penyakit ini tidak terlalu berbahaya atau tidak bersifat ganas biasanya tumbuh di area tangan dan kaki, tapi ada kutil yang bisa menular pada orang lain seperti penyakit kutil yang terjadi pada area kelamin baik itu wanita maupun pria.

Menyembuhkan Kutil

Kutil yang di sebabkan oleh virus ini sebelum ia tumbuh dan berkembang biak pada tubuh ternyata virusnya udah terlebih dahulu tinggal di tubuh kita selama kurang lebih 6 bulanan lho. Dan yang paling berbahaya dari jenis kutil selain kutil kelamin yaitu kutil yang menyerang rahim dan leher rahim wanita, jadi untuk para cewek harus ekstra hati hati dan tetap jaga kebersihan ya. Berikut ini:

Beberapa jenis Penyakit Kutil


Jenis penyakit Kutil Genital ( kutil kelamin )
Disebabkan oleh HPV jenis 6, 11, 16, dan juga 18. Kutil ini pada umumnya berkembang biak dan terjadi karena prilaku sex bebas di kalangan masyarakat yang berakibat terinfeksi HPV tersebut.

Veruka Plana atau Kutil Datar
Disebabkan oleh HPV berjenis 3 dan 10, yaitu yang berbentuk sedikit agak meninggi pada umumnya berukuran 3 milimeter dengan jenis warna beragam dari warna coklat atau merah muda. Kutil jenis ini banyak terjadi pada area wajah area lengan juga lutut. Dapat menyebar ke seluruh tubuh hingga kulit kepala.

Jenis Kutil Veruka

Jenis Kutil Mosaik
Terbentuk karena dari beberapa kutil yang menyatu hingga membentuk gumbalan atau plak yang besar / lebar.

Jenis Kutil Biasa
Disebabkan oleh HPV berjenis 2 dan 4, sering muncul di area jari, tangan, daerah muka, lutut dan juga siku. Bentuk kutil ini permukaannya kasar dan tak beraturan.

Jenis Kutil Plantar
Disebabkan oleh HPV berjenis 1 yang pada umumnya dibarengi dengan timbulnya warna ke merahan di permukaan telapak kaki kita karena beban tubuh yang terus menerus, terkadang berasa nyeri atau pedih. Selain terjadi di telapak kaki kutil ini juga biasa tumbuh di telapak tangan.

Setelah cukup mengenal beberapa jenis kutil pastinya teman teman juga ingin tau cara menyembuhkannya, karena penyakit ini selain mengganggu keindahan kulit ianya juga bisa berbahaya bila terus berkembang biak.

Penyakit Kutil

Menyembuhkan Penyakit Kutil

Ada dua langkah secara global untuk menyembuhkan penyakit kutil yaitu dengan cara operasi ataupun dengan cara tradisional atau alami. Untuk cara operasi jelas sangat membutuhkan biaya yang lumayan dan juga cukup menyita waktu kamu. Sedangkan untuk cara yang alami kamu bisalakukan kapan saja kamu suka dan tetap bisa beraktivitas seperti biasa. Jadi tinggal terserah bagaimana kamu ingin menyikapi langkah penyembuhan penyakit kutil pada tubuh ini.

Namun untuk jenis kutil yang ringan dan tidak terlalu berbahaya seperti kutil yang tumbuh di area tangan dan area kaki sebaiknya cukup gunakan Cara Alami Menyembuhkan Kutil karena tidak butuh banyak biaya dan yang pasti persentase kesembuhannya juga maksimal kok bila kita serius menanganinya.

Sekian artikel tentang Mengenal Penyakit Kutil ( Tumor Jinak ) kali ini dari NinixNews, semoga berguna dan bermanfaat bagi teman teman pembaca sekalian. Salam jumpa kembali di artikel berikutnya.

1 Response to "Kenali Penyakit Kutilmu ( Tumor Jinak ) Dengan Mudah Lalu Berantas Dengan Cepat"