ADS1

Cara Mengatasi Demam Berdarah

Cara Mengatasi Demam Berdarah : Penyakit yang satu ini sudah sangat umum di ketahui oleh semua orang dan sangat banyak memakan korban jiwa terutama pada anak anak karena selain lambatnya penanganan dan minimnya pengetahuan dari orang tua si anak. Untuk itu admin NinixNews.Com membuat postingan ini demi memberikan informasi bagaimana mengetahui dengan cepat penyakit ini dan cara menanganinya.

Penyakit demam berdarah ini di sebabkan oleh virus dangue yang di bawa oleh nyamuk yang ada di sekitar kita terutama nyamuk Aedes albopictus atau Aedes aegipty berjenis kelamin betina yang mana nyamuk ini memiliki ciri ciri kaki berwarna belang hitam dan putih ( lihat gambar ). Karakteristik nyamuk ini lebih sering menghisap darah pada siang hari terutama pagi dan sore.

Nyamuk Aedes aegipty atau Aedes albopictus

Penyakit demam berdarah paling sering mewabah di saat pergantian musim seperti musim kemarau ke musim hujan ataupun sebaliknya. Untuk gejala penyakit ini umumnya tidak terduka oleh karena itu butuh ketelitian kita atau orang tua agar lebih mewaspadainya, ciri ciri terkena penyakit demam berdarah  adalah demam di sertai panas tinggi, kepala pusing, hingga muntah darah. Tapi sayang gejala seperti itu juga dapat di temui pada penyakit selain demam berdarah, sehingga sering sekali terjadi kesalahan diagnosis bahkan diaknosis dokter ahli. Untuk itu butuh pemeriksaan darah dengan detail untuk memastikannya terutama pemeriksaan trombosit darah.

Cara Mencegah Demam Berdarah adalah dengan menjaga kebersihan menutup tempat penampungan air atau tempat yang memungkinkan air dapat tertampung, fogging ( pengasapan ) , abatisasi ( menaburkan zat abate dalam tempat penampungan air ).

Cara Menangani Pasien Demam Berdarah ( DBD ) seperti berikut ini:
  • Rutin kontrol suhu tubuh pasien
  • Timbulnya bintik merah pada kulit pasien sebagai tanda pecahnya pembuluh darah.
  • Bawa ke dokter ahli bila demam 3 hari berturut turut.
  • Menurunnya kadar trombosit darah dan meningkatnya hematokrit ( tahap wajib nginap )
  • Jaga dan awasi pasien agar ketika terjadi shok segera tertangani oleh dokter
  • Asupan cairan dan istirahat total sangat di perlukan pasien demam berdarah untuk pemulihan
Demikianlah ulasan singkat tentang Cara Mengatasi Demam Berdarah semoga berguna dan bermanfaat. Selanjutnya nantikan artikel berikutnya tentang Mengobati Demam Berdarah Dengan Bahan Alami. Sekian dan terimakasih telah berkunjung dan membaca artikel ini sampai jumpa di artikel berikutnya, salam.

Baca juga artikel kami sebelumnya tentang Profil Artis Iwan Fals Legenda Musisi Indonesia.