ADS1

Manfaat Bunga dan Daun Pepaya

Siapa yang tidak kenal dengan dengan namanya buah pepaya? buah yang hanya tumbuh di daerah tropis ini sangat terkenal akan kelezatannya dan juga manfaatnya untuk kesehatan tubuh. Untuk kali ini admin NinixNews.Com akan memberikan informasi kesehatan tentang Manfaat Bunga dan Daun Pepaya untuk kesehatan kita. Semoga saja untuk berikutnya bisa admin lanjutkan dengan manfaat buah pepaya untuk melengkapi khasiat dan manfaat tanaman istimewa yang satu ini.

Bunga Pepaya atau Kates

Daun pepaya maupun bunga pepaya memiliki khasiat menambah selera nafsu makan nah dengan demikian hal tersebut sangat cocok untuk mereka yang ingin meningkatkan berat badan agar menjadi lebih ideal ( khusus yang memiliki badan kurus dan tidak ideal ). Selanjutnya masih banyak lagi khasiat khasiat dari daun dan bunga pepaya ini silahkan di simak pada tulisan selanjutnya di bawah.!
Daun Pepaya atau Kates


Manfaat Bunga dan Daun Pepaya


Kandungan gizi dari bunga dan daun pepaya : vitamin A, vitamin B1, vitamin C, Kalori, Protein, Lemak, Karbohidrat, Kalsium dan air. Kandungan CARPOSIDE pada daun pepaya berfungsi baik untuk mengobati penyakit cacingan. Mengandung zat PAPAIN sangat tinggi oleh sebab itu rasanya pahit namun zat inilah yang berfungsi meningkatkan nafsu makan kita ( STOMAKIK ). Beberapa manfaat lainnya dari bunga dan daun pepaya:

Untuk kecantikan hilangkan noda hitam pada wajah caranya mudah cukup ambil daun pepaya sevukupnya dan di haluskan dengan blender lalu di peras ambil airnya untuk di campurkan pada masker wajah.

Mengatasi Jerawat caranya ambil 2 atau 3 helai daun pepaya yang sudah cukup tua di jemur selanjutnya dihaluskan dan di tambah sedikit air, oleskan air sari daun pepaya tersebut pada wajah yang berjerawat.

Membasmi penyakit cacingan caranya daun pepaya di tambah adas pulosari lalu di rebus dengan 2 gelas air hingga mendidih, selanjutnya minum ramuan tersebut setiap malam sebelum tidur.

Mengatasi penyakit diare caranya daun pepaya yang cukup tua di rebus dengan minyak kelapa selanjutnya daun pepaya yang sudah layu tersebut di tempelkan pada perut penderita.

Mengatasi penyakit Keputihan pada wanita caranya 1 helai daun pepaya di tambah 50grm akar Ilalang / Alang-alang dan juga adas pulosari selanjutnya di rebus dengan 1,5 liter air. Air rebusan tersebut di minum 1x setiap hari hingga sembuh.

Mengatasi sakit perut ketika haid caranya selembar daun pepaya tambah buah asam dan juga garam secukupnya lalu di tumbuk kemudian tambahkan air masak, kemudian di peras dan di saring, minumlah ramuan tersebut pada saat haid.

Mengatasi penyakit batu ginjal caranya beberapa helai daun kates atau pepaya di rebus dan air rebusannya tersebut di minum dan bilas dengan meminum air kelapa muda ( tidak di anjurkan untuk yang memiliki penyakit Hipertensi / Darah Tinggi )

Menghilangkan penyakit kutil cukup dengan menggunakan getah pepaya yang di tempelkan pada area kutil.

Rajin mengkonsumsi daun dan bunga pepaya dapat menghindari penyakit malaria dan juga membersihkan peredaran darah.

Demikianlah artikel tentang Manfaat Bunga dan Daun Pepaya dari admin kali ini semoga berguna dan juga bermanfaat untuk pembaca sekalian, jangan lupa baca artikel terdahulu tentang Diet Dengan 5 Makanan Penurun Berat Badan dan juga tentang Cara Pasang Backlink Gov Berkualitas, sampai jumpa lagi salam.